Redi Susilo, Anggota Dewan DPRD Sujunjung Salurkan Pokir Untuk Peningkatan Ekonomi dan Seni Budaya.
Kendati awalnya dilirik sebelah mata, namun retak garis tangan Redi Susilo. S.Pd, merambah karier dikancah politik berkata lain. Ia didapuk duduk di Lembaga Legislatif DPRD Sijunjung setelah Pengatian Antar Waktu (PAW).
Melangkah dan pasti, karier politiknya di Partai Demokrat Sijunjung terus melejit. Dewi fortuna masih berpihak, kursi wakil ketua DPRD Sijunjung akhirnya ia gengam.
Jabatan dan posisi yang ditinggal seniornya di lembaga legislatif secara de yure harus ia pikul.
Meski posisi dan jabatan strategis itu sudah berada dalam genggaman, Namun Redi Susilo tidak pernah meninggalkan konstituenya. Justru sebaliknya berbagai program pembangunan yang bermuara pada peningkatan perekonomian masyarakat didaerah pemilihan (Dapil) terus ia pacu.
Itu ia buktikan melalui Pokok-pokok pikiran yang menjadi haknya di legislatif diwakafkanya untuk membangun sarana perekonomian insfra struktur jalan desa dan peningkatan seni budaya anak nagari untuk menunjang program pemerintah dibidang kepariwisataan.
Walinagari Limo koto Adrius Katik Saripado, mengapresiasi Redi Susilo, yang telah memberi perhatian penuh terhadap nagari yang ia pimpin.
“Setidaknya ada Empat titik infrastrur jalan desa melalui pokok-pokok pikiran Rei Susilo, yang mulai dikerjakan tahun ini”, ujar Walinagari Limo Koto Adrius Katik Saripado.
Empat titik infra struktur ruas jalan itu terletak di Jorong Batu Gandang dan Lubuak Sipunai. Dua lainya berada di Tanjuang Pauah dan jorong Taratak.
“Khusus untuk jorong Taratak dana itu di alokasi untuk perbaikan lapangan bola kaki. Trimakasih pak Redi”, ucap Walinagari.
Menurut Adrius Katik Sarino, kelompok Randai yang mendapat bantuan perlengkapan diantaranya kelompok Randai Patah Tumbuah Ilang Baganti dan kelompok Randai si Binuang Gadang, Jorong Solok Badak Nagari, Nagari Limo Koto.
“Kita berikan bantuan peralatan kesenian Randai itu, karena kelompok randai itu masih eksis mengembangkan dan mempertahan seni budayan bertutur”, ujar Redi.
Menjawab pertanyaan Redi mengungkapkan bantuan yang ia berikan untuk kesenian daerah, sebagai betuk kolaborasi eksekutif dan legislatif mempertahan nilai-nilai seni budaya masyarakat yang masih bertahan di nagari itu, ujar Redi. (edrijamal/as bb)