Hanya Informasdi Media Sosial Erman Safar dan Ketua LKKS Bukittinggi Bergerak Cepat Selamatkan Warga.
Bukittinggi,merapinews.com -
Hanya menerima informasi dari media sosial. Walikota Bukittinggi, Haji Erman Safar, bersama ketua Lembaga Koordinasi Kesejahteraan Sosial (LKKS) kota Bukittinggi Fiona Erman Safar, langsung bergerak cepat menyelamatkan kesehatan warganya.
Litma Ziati, se orang ibu rumah tangga, warga Kelurahan Ladang Cangkiah, sedang berada di Rumah Sakit Ahmad Muchtar Bukittinggi menemani bayinya yang baru lahir. Jumat 2/9.
Bayi, bernama Dirga, dalam kondisi krtitis karena mengalami penyakit Inveksi paru-paru. Dalam postingan yang di unggah di media sosial, informasi itu sampai pada Walikota Bukittinggi.
Hanya rentang waktu singkat, koordinasi yang dilakukan ketua Lembaga Koordinasi Kesejahteraan Sosial (LKKS) kota Bukittinggi Fiona Erman Safar, dengan berbagai lembaga diantaranya Badan Amil Zakat Bukittingg, Camat Aur Birugo Tigo Baleh, Dinas Kesehatan kota Bukittinggi dan Lurah Ladang Cakiah, di kantor Lurah Ladang Cakiah. Mereka bergerak melihat kondisi kesehatan bayi Dirga di RSU AM.
“Ya... pagi Jumat itu, di kantor Lurah Ladang Cakiah, kami melakukan koordinasi ketika akan menjenguk pasian ke rumah sakit”, ujar Ketua LKKS kota Bukittinggi Fionna Erman Safar.
Pada saat bersamaan juga dilakukan pembagian tugas, karena mengingat pasien warga kota Bukittinggi yang sedang menunggu uluran tangan itu sangat membutuhkan biaya pengobatan anaknya.
Jumat 2/9 siang semua administrasi yang dibutuhkan pasien dari BPJS terealisasi dengan baik, sehingga kesulitan pasien dapat teratasi.
“Terimakasih buk..”, ujar Litma Ziati pada ketua LKKS Bukittinggi Fiona Erman Safar, dalam penuh haru.
“Saya ucapkan terimakasih juga kepada semua pihak yang telah meringankan beban biaya rumah sakit terhadap anak saya. Dan terimakasih juga pada Badan Amil Zakat Kota Bukittinggi yang pedulai dengan nasib warga kota”, ujar Litma Ziati.(asroel bb).