arrow_upward

Kota Payakumbuh Tuan Rumah Kirab IPDN 2024 Se Indonesia

Jumat, 16 Februari 2024 : Februari 16, 2024

        Payakumbuh,merapines.com  ---

Komandan Kodim 0306/50 Kota Letkol Inf Adri Asmara Yudha diwakili Plh Pasi Intel Letda Inf Ifnusril, hadiri rapat teknis kegiatan Dies Natalis IPDN ke 68 tahun 2024, di ruang pertemuan Kantor Walikota Payakumbuh. Jumat (16/2/2024).

Rapat teknis kesiapan kegiatan Dies Natalis IPDN ke 68 tahun 2024, juga turut dihadiri Asisten 1 Kota Payakumbuh, Dafrul Pasi, Kapolres Payakumbuh diwakili Kasat Lantas Akp Arwisman, Kasat Pol PP Dony Prayuda, Kabag Umum Yasril, Dispora Revisa Gusti Ayu, Dinkes Yunire Yuriman dan perwakilan dari kampus IPDN.

Dalam kegiatan tersebut dibahas rangkaian  Dies Natalis IPDN diantaranya Kirab IPDN Se-indonesia yang akan dilaksanakan di Kota Payakumbuh dan akan dilepas Pj Walikota Payakumbuh.

Selain itu kegiatan gotong royong, penanaman pohon, lokasi yang direncanakan di seputaran Batang Agam dan ada pula UMKM Expo yang terbuka untuk masyarakat umum.

Pada UMKM Expo ini, beragam kuliner dan kerajinan khas masing-masing region praja IPDN maupun masyarakat setempat dipamerkan.

Dandim 0306/50 Kota Letkol Inf Adri Asmara Yudha melalui Plh Pasi Intel Letda Inf Ifnusril dalam kesempatannya turut menyampaikan dukungannya dalam kegiatan tersebut dan berharap kegiatan Dies Natalis IPDN ke 68 nantinya dapat berjalan dengan aman dan lancar sesuai harapan kita bersama. 

Kodim 0306/50 Kota siap menurunkan personil yang dibutuhkan untuk membantu kelancaran pelaksanaan kegiatan Dies Natalis IPDN tersebut dan tentunya dengan koordinasi yang sudah dimatangkan pada kesempatan rapat kali ini, ucapnya. 

Terakhir dirinya berharap, di usia ke 68 IPDN ini, khususnya di Kampus Sumbar, dapat terus menghasilkan lulusan terbaik dan semakin memberikan dampak positif dan kebaikan bagi masyarakat, pungkasnya.(rel)