arrow_upward

Polresta Bukittinggi Jamin Keamanan Warga Selama Bulan Suci Ramadhan1445 H.

Sabtu, 09 Maret 2024 : Maret 09, 2024

          Bukittinggi,merapinews.com  ---

Kapolresta Bukittinggi Kombes Pol Yessi Kurniati, mengapresiasi tugas-tugas wartawan Bukittinggi. Selama ini tugas-tugas Kepolisian Polresta Bukittinggi, terbantu dengan berita-berita wartawan.

Kombes Pol Yessi Kurniati menyatakan hal itu saat ia bersilaturrahmi dengan wartawan Bukittinggi di sebuah Caffe Bukittinggi, menyambut bulan Suci Ramadhan 1445 Hijriah. Sabtu 9/3-2024.

Menurut Yessi, pihaknya sangat terbantu dengan berita-berita kondusif yang disampaikan wartawan Bukittinggi melalui masing-masing tulisan mereka. Kondisi yang telah terbina ini, dapat dilanjutkan.

Namun tidak menafikan, ada berita-berita yang nyeleneh yang harus di konfirmasikan dengan pejabat di Polresta Bukittinggi. 

“Konfirmasikan berita sebelum tayang. Konfirmasi itu bisa dilakukan dengan Kepala Seksi (Kasi) Humas  Polresta Bukittinggi IPTU Agustiar, atau melalui Waka Polres AKBP Apri Wibowo”, ujar Yessi Kurniati dihadapan Pejabat Utama (PJU) Polresta Bukittinggi dan sejumlah Kapolsek dan jajaran. 
Pada kesempatan yang sama Kapolresta Bukittinggi berharap, koordinasi yang telah terbina selama ini dapat terus berlanjut. 

“Kami terbantu dengan berita-berita yang disampaikan rekan wartawan. Namun ada beberapa hal yang mungkin terlambat kami jawab, bukan berarti kami tidak tanggap, karena padatnya tugas, sehingga konfirmasi yang disampaikan rekan terlambat berbalas”, ujar Yessi.

Pada bagian lain Yessi mengingatkan, selama Bulan suci Ramadhan 1445 Hijriah, warga tidak tidak tidak menyalakan petasan. 

“Mari kita sama-sama menjaga keamanan dan ketertiban. Dan tidak mengganggu umat yang sedang beribadah di bulan suci Ramadhan dengan menjalankan petasan”, harap Kapolresta.

Pada kesempatan yang sama, Kapolres juga mengingatkan agar masyarakat meningkatkan kesiap siagaan saat beribadah. 

Bagi warga yang melaksanakan shalat Tarwih, pastikan kondisi rumah yang ditinggal dalam ke adaan aman. Aman dari api, aman dari dari tindak kriminal dan dari tindak kejahatan lainya.

Menurut Yessi, aparat Kepolisian dibawah pimpinannya rutin melakukan patroli untuk memastikan keamanan dalam wilayah kerja Polresta Bukittinggi selama bulan suci Ramadhan.(asroel bb/tim 9 PWI Bkt)