Drs Maifrizon, resmi dilantik sebagai pejabat sementara (Pjs), Bupati Kabupaten Sijunjung. Ia dilantik Gubernur Sumatera Barat, untuk masa jabatan 25 sampai 25 November 2024.
Sebelumnya Maifrizon, menjabat sebagai Kepala Dinas Pemuda dan Olah Raga (Kadispora) Provinsi Sumatera Barat. Ia juga pernah memikul jabata sebagai Pejabat Dispora di Kepulauan Riau.
Maifrtizon di kukuhkan Gubernur Sumatera Barat, bersama delapan pejabat sementara lainya di Sumatera Barat yang maju pada Pilkada serentak Nasional tahun 2024 dan dilantik di Audiotorium istana Gubernur Selasa 25/9-2024.
Putra Padang Sibusuak itu ditunjuk berdasarkan SK Kementrian Dakam Negri (Kemendagri) Direktorat Jendral Otonomi Daerah, nomor 1000.2.1.3.3794 tentang penjabat sementara pejabat Bupati Kabupaten Sijunjung mulai dari tanggan 25 September sampai 25 November 2024.
Gubernur Mahyeldi mengingatkan Pjs Sementara Bupati Sijunjung agar menjalankan tugas dengan baik dan penuh tanggung jawab serta memberikann pelayanan yang baik bagi masyarakat.
“Saya ucapkan selamat bertugas menjalankan amanah sebagai Pjs Bupati di Kabupaten Sijunjung”, kata Gubernur Mahyeldi.
Sebelum Maifizon dilantik sebagai Pjs Bupati Sinjunjung, putra yang peduli dengan kemajuan daerah, berkiprah menduduki jabatan sebagai Kepala Dinas Pemuda dan Olah Raga Provinsi Sumatera Barat.
Pelantikan Ery Civic, demikian Maifrizon akrab disapa juga disaksikan putra-putra Padang Sibusuak lainya seperti Ass III Adri Yulika, Ketua DPRD Sijunjung Yusri Dati.(edrijamal)